Post by Hotman Silitonga
Shalom Aleichem.
Learning by Doing / belajar
sambil praktek langsung , ternyata bukan suatu hal yang mudah ,
apalagi tanpa pembimbing/pendamping . Itulah yang blogger alami , ketika blogger
mencoba mengganti sendiri kanvas ganda
motor tua Jupiter Z milik blogger, sebuah kesalahan terjadi. Saat blogger
memutar mur rumah kopling , penahan rumah kopling agar tidak ikut
berputar saat mur kopling diputar yang berupa obeng yang blogger letakkan
antara gigi kopling atau gigi gendeng dengan bosh lengan ayun/arm meleset, dan akibatnya ujung
obeng merusak beberapa gigi rumah kanvas kopling/gigi gendeng. Akibatnya ,
ketika kopling dirakit kembali dan mesin
dihidupkan , terdengar berbunyi kasar sekali pada bagian rumah kopling, effek
dari beberapa gigi rumah kopling/gigi gendeng yang baret /rompal. Sudah coba diperbaiki
dengan mengikir bagian gigi yang rompal, yang terjadi malah timbul suara
dengung.
Sejenak blogger tertunduk
lesu. Apes dah gua…..
Dari pengalaman para bengkelers , jika hanya mengganti gigi gendeng
saja , tanpa mengganti juga rumah kanvas
ganda , kemungkinan besar akan timbul bunyi dengung pada blok kopling motor ,
karena kondisi keausan gigi tidak sama. Jika mau mengganti , maka sebaiknya ganti satu set rumah kanvas
kopling/gigi gendengnya beserta rumah kanvas
gandanya. Harganya lumayan mahal bisa 600-700 ribuan.
Seorang temen bengkelers menyarankan
, untuk menghemat biaya coba cari
saja barang second copotan , satu set , biasanya harganya cukup murah. Bloggerpun mengikuti saran temen
tersebut, untuk lebih mudah, blogger mencoba mencari di marketplace saja.
Bloggerpun coba coba mencari
di market place, salah satu lapak di Jawa Timur
menjual barang copotan yang
blogger cari. Dan si penjual menjamin barang tersebut masih dalam kondisi layak pakai dan tidak berdengung.
Harganya cukup murah , 270 ribu satu set, dengan ongkos kirim menjadi 315 ribu. Bloggerpun segera melakukan transaksi.
Setelah barang sampai, bloggerpun langsung mengecek kondisi barang tersebut. Kanvas dan plat
kopling bawaan rumah kopling second tersebut blogger copot dan blogger ganti
dengan bawaan motor blogger, demikian
juga kanvas ganda blogger ganti dengan
kanvas ganda bawaan motor blogger. Setelah semua peralatan blogger pasang
kembali tibalah saat nya untuk melakukan test drive. Rada rada cemas juga
sih…dan hasilnya… mesin motor kembali normal,. Tidak ada lagi suara kasar /
gemrosok pada blok kopling motor. Rasa kecewa tiba tiba menjadi bahagia. Sebuah
harga yang harus di bayar mahal sekaligus sebuah pelajaran yang berharga bagi
blogger.
Untuk menghindari kesalahan yang kedua kalinya sebelum blogger mengganti rumah kopling dan rumah kanvas ganda dengan
yang copotan, blogger membuat sendiri kunci tahanan rumah kopling , dan
hasilnya cukup baik. Dibalik kegagalan timbul juga ide ide kreatif untuk
mengatasi kegagalan berikutnya.
Salam………………
Kata kata bijak :
“ Firman-Mu adalah pelita bagi kakiku dan
cahaya bagi jalanku.” Mazmur/Zabur Nabi Daud 119:105
“Jangan iri kepada orang jahat, jangan ingin
bergaul dengan mereka. Karena hati mereka memikirkan penindasan dan bibir
mereka membicarakan bencana.” Amsal Nabi Sulaiman 24 : 1 - 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar